oleh

Ayo Gabung! Kanwil Kemenag Gelar “Kalsel Bertahlil, Salawat dan Berdoa untuk Keselamatan Warga Banua” Malam Ini

BANJARMASIN, Kalimantanlive.com – Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Agama Kalsel (Kemenag) Kalimantan Selatan menggelar kegiatan bertajuk “Kalsel Bertahlil, Salawat dan Berdoa Untuk Keselamatan Warga Banua dan Bangsa”, bersama sejumlah ulama besar di Kalsel, pada Sabtu (31/7/2021) malam.

Kegiatan digelar secara virtual via zoom meeting, mulai pukul 20.00 Wita hingga 21.45 Wita.

BACA JUGA : Ribuan Warga Ikuti Doa Bersama Kemenag Kalsel, HM Tambrin : Ikhtiar Agar Covid-19 Berakhir

BACA JUGA:
Salat Jumat di Masjid Sabilal Muhtadin Banjarmasin Ditiadakan, Jemaah Kecewa Disuruh Pulang

Event “Kalsel Bertahlil tersebut, dipimpin langsung Kepala Kanwil Kemenag Kalsel H Muhammad Tambrin, bersama sejumlah ulama ternama Banua.

Turut bergabung pada “Kalsel Bertahlil, Salawat dan Berdoa Untuk Keselamatan Warga Banua dan Bangsa” yakni, Ketua MUI Kalsel KH Husin Naparin, Pimpinan Ponpes Al Falah KH Nursyahid Ramli, ROIS JATMAN Prov Kalsel KH Syakerani Naseri dan Pimpinan Ponpes Darussalam Martapura KH Muhammad Fadlan Asy’ari.

Menurut Kakanwil Kemenag HM Tambrin, acara ini sebagai bentuk ikhtiar batiniah, memohon dan munajat kepada Allah SWT, agar pandemi Covid-19 segara berakhir dari Banua Kita dan Bangsa Indonesia ini.

“Kita bertahlil, kita bersalawat, kita berdoa, untuk para syahid yang wafat karena Covid-19. Dan semoga diterima di sisi Allah, Salawat untuk mengambil Rahmat Allah dan Syafaat Nabi SAW,” katanya, kepada Kalimantanlive.com, Sabtu (31/7/2021).

Kanwil Kemenag Kalsel menggelar zoom meeting Kalsel Bertahlil, Sabtu (31/7/2021) malam. (istimewa)

Kegiatan “Kalsel Bertahlil” ini terbuka bagi seluruh masyarakat Kalsel atau untuk umum.

Warga yang ingin berpartisipasi atau bergabung secara virtual lewat zoom meeting tinggal masuk melalui link dan meeting ID serta Passcode yang dibagikan sebagai berikut.

Join Zoom Meeting
https://us02web.zoom.us/j/8281257712?pwd=bVBMMHR5QWo4amVvK1lzTGlQUld3dz09

Meeting ID: 828 125 7712
Passcode: DOAKALSEL

Sebelumnya, pada Sabtu (24/7/2021) lalu, Kanwil Kemenag Kalsel juga menggelar Doa Bersama Lintas Agama, agar pandemi Covid-19 segera berakhir.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *