oleh

Waduh! Indonesia Masuk Peringkat 3 Skor Kelaparan Tertinggi di Asia Tenggara

KALIMANTANLIVE.COM – Global Hunger Index (GHI) 2022 melaporkan, Indonesia menempati peringkat ketiga dengan skor indeks kelaparan tertinggi di Asia Tenggara.

Dalam GHI 2022, semakin kecil skornya, indeks kelaparannya semakin rendah. Indonesia mendapatkan skor 17,9 poin dan masuk kategori sedang.

Ada lima kategori rentang skor dalam GHI 2022. Skor di bawah 9,9 poin masuk kategori rendah dan skor 10 poin sampai 19,9 poin kategori sedang.

# Baca Juga :Dinsos Tanah Bumbu Berikan Kontribusi Tekan Angka Kemiskinan Ekstrem, Jangan Sampai Anak Yatim Kelaparan

# Baca Juga :Dilanda Bencana Letusan Gunung Berapi, Rakyat Tonga Terancam Menderita Kelaparan

# Baca Juga :MIRIS, Penduduk Madagaskar Makan Kaktus dan Belalang Dampak Kelaparan Parah Akibat Kekeringan

# Baca Juga :Krisis Kemanusiaan Sejak Taliban Berkuasa, Kelaparan Memaksa Keluarga di Afghanistan Jual Bayi

Sedangkan skor 20 poin sampai 34,9 poin kategori serius, skor 35 poin sampai 49,9 poin kategori mengkhawatirkan, dan skor di atas 50 poin kategori amat sangat mengkhawatirkan.

Skor Indonesia dalam GHI 2022 mengalami perbaikan dibandingkan tahun 2000, 2007, dan 2014 yakni secara berurutan 26,1 poin, 29,1 poin, dan 22,2 poin.

Di level Asia Tenggara, Timor Leste dan Laos menempati peringkat pertama dan kedua dengan indeks kelaparan tertinggi.

Timor Leste mendapatkan skor 30,6 poin yang masuk kategori serius. Sedangkan Laos memperoleh skor 19,2 dan masuk kategori sedang.

Indeks kelaparan terendah dari delapan negara Asia Tenggara adalah Vietnam dengan skor 11,9 poin.

Berikut skor indeks kelaparan di delapan negara di Asia Tenggara menurut GHI 2022.

  1. Timor Leste: 30,6 poin
  2. Laos: 19,2 poin
  3. Indonesia: 17,9 poin
  4. Kamboja: 17,1 poin
  5. Myanmar: 15,6 poin
  6. Malaysia: 12,5 poin
  7. Thailand: 12 poin
  8. Vietnam: 11,9 poin